News

Pawai Gunungan “Sambang Desa Grebek Gunungan”dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

Dalam rangka menyambut serta memeringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M, MTs Negeri 5 Bojonegoro mengadakan kegiatan “Sambang Desa Grebek Gunungan” yang diikuti oleh seluruh Siswa-Siswi kelas VII, VIII dan IX MTS Negeri 5 Bojonegoro TP. 2024/2025, yang dilaksanakan pada Hari Selasa Tanggal 24 September 2024, Pukul 07.00 WIB s.d Selesai, Start dari MTs Negeri 5 Bojonegoro – Dusun Bujel – MI Nurur Rohim Suwaloh – SDN Suwaloh – Masjid Nurur Rohman Suwaloh dan rute balei melalui Jalan Iriigasi (Halaman MTs N 5 Bojonegoro). Berkaitan dengan kegiatan tersebut, Bapak/Ibu Guru terutama wali kelas dan Tenaga Kependidikan ikut mengawal dan melaksanakan kegiatan sesuai dengan tugas masing-masing yang sudah di bagikan oleh Ketua panitia Ibu Hj. Masfiani, S.Ag bersama koordinator acara Bapak Masduki Hasan, S.Pd.

Kepala Madrasah Drs. H. Ali Mujahidin, S.Ag membuka kegiatan Pawai Gunungan “Sambang Desa Grebek Gunungan”.

Alhamdulillah semua peserta terutama siswa siswi MTsN 5 Bojonegoro secara meriah bisa melaksanakan pawai gunungan dengan tema “Sambang Desa Grebek Gunungan” dalam rangka memperingati maulid nabi Muhammad SAW dengan tertib dan lancar. Dan yang paling penting ini adalah merupakan sebagai bentuk hormat, kecintaan kami kepada baginda nabi Muhammad SAW.

Seperti yang di sampaikan oleh Bapak Kepala MTs Negeri 5 Bojonegoro Drs. H. Ali Mujahidin, S.Ag sekaligus membuka acara, “Selanjutnya anak-anakku sekalian tolong nanti di perjalanan silahkan dilaksanakan dengan tertib jalannya berjajar dua-dua saja ya ? Kemudian jaga sikap kita, ucapan kita, tindak tanduk kita sesuaikan dengan yang telah diberikan contoh dari nabi Muhammad SAW. Selamat melaksanakan kegiatan ini, Mudah- mudahan semua membawa keberkahan kepada kita semuanya semua. Bismillahirohmanirohim, Pawai Gunungan kita berangkatkan bersama-sama”.

Silaturahmi dan penyerahan Gunungan ke MI Nurur Rohim.

Kunjungan pertama peserta pawai gunungan yang menjadi agenda acara ini yaitu di MI Nurur Rohim yang berjarak skitar 1 Km ke selatan dari lokasi MTsN 5 Bojonegoro dengan harapan mudah-mudahan dengan silaturahmi bisa menjalin hubungan antara MTsN 5 Bojonegoro dan MI Nurur Rohim ini menjadi lebih baik, amin. Dan Kunjungan silaturahmi ini di sambut baik oleh Ibu Kepala MI Nurur Rohim Endang Lailatul Mu’anisah,  S. Pd yang di damping oleh Bapak H. Adnan, S. PdI.

Silaturahmi dan penyerahan Gunungan ke SDN Suwaloh.

Kunjungan berikutnya yaitu di SDN Suwaloh dan Gunungan di serahkan langsung oleh Bapak Kamad MTsN 5 Bojonegoro Kepada Kepala Kepala SDN Suwaloh Ibu intamah yang saat itu di wakili oleh Bapak Usman. Demikian juga Bapak H. Ali Mujahidin menyampaikan ucapan terima kasih telah diberi kesempatan bertamu dalam rangka ta’aruf bersama rombongan pawainya datang ke lembaga SDN Suwaloh dengan harapan mudah-mudahan kegiatan ini menjadi seduluran dan membawa kebaikan bagi keluarga besar MTsN 5 Bojonegoro dan Keluarga besar SDN Suwaloh, amin.

Ceramah Agama Islam Oleh Ky. Mansyur Ta’rif di Masjid Nurur Rohman Suwaloh
Wakamad Kesiswaan Bapak DR. Yaqkub, S.Pd, M.KPd beserta panitia menyerahkan Perlengkapan Kebersihan Dari MTs Negeri 5 Bojonegoro Ke Ta’mir masjid Masjid Nurur Rohman.

Pawai gunungan “Sambang Desa Grebek Gunungan” yang di pandu langsung oleh Wakamad Humas Bapak Miftahur Rohman, MA ber-transit terakhir di Masjid Nurur Rohman dan berikutnya beralih acara di masjid yang di pandu oleh siswa di Masjid Nurur Rohmah Shofyana ainur rofifah dari kelas 7b dan Hanna savira dari kelas 8d yang merupakan sebagai acara pamungkas kegiatan tersebut yaitu ceramah agama islam Oleh Ky. Mansyur Ta’rif di Masjid tersebut. Beliau memberikan tausiyah singkat kepada seluruh peserta pawai agar benar benar mengikuti apa yang telah di ajarakan Rosululloh sebagai aplikasi kecintaan kita baginda Nabi Muhammad SAW

 إِنَّمَا بُعِثْتُ لأُتَمِّمَ مَكَارِمَ الأَخْلاقِ

Sesungguhnya aku (muhammad) diutus allah untuk menyempurnakan ahlak manusia. (HR. Al-Baihaqi).

Dan rangkaian acara demi acara telah dilalui. Berikutnya acara ditutup do’a oleh Wakamad Kurikulum Bapak  Jazuli, M.Pd Smoga Kelak di yaumil kiyamah Kita semua mendapatkan Syafa’at dari Baginda Rosulillah Muhammad SAW, amin.

Admin. Tim Publikasi Madarah

Silakan Share :