News

Hari Guru MTsN 5 Bojonegoro Tahun 2022

Balenrejo-Kec. Balen (25/11/2022)- Peringatan Hari Guru Nasional tahun 2022 di MTsN 5 Bojonegoro berlangsung dengan tertib. Bertindak selaku pemimpin upacara, Bapak Kepala Madrasah Drs. Abdur Rozaq Z, M.PdI membacakan amanat Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Jumat (25/11/2022)

Beberapa resume Amanat Menteri Agama RI yang di sampaikan kepala madrasah yaitu :

  1. Guru harus terus menjadi pribadi pembelajar.
  2. Guru selalu berinovasi memanfaatkan kemajuan teknologi informasi.
  3. Pentingnya seorang Guru dalam penguatan moderasi beragama. “Jauhi politisasi agama. Hindari perpecahan, terlebih dengan membawa-bawa ajaran agama. Hadirkan agama sebagai rahmat bagi semesta,”
  4. Kementerian Agama berkomitmen untuk terus meningkatan kompetensi dan kesejahteraan guru. Kementerian Agama antara lain tengah memperjuangkan adanya skema penambahan kuota Pendidikan Profesi Guru (PPG) melalui jalur pembiayaan LPDP. Terkait peningkatan kesejahteraan, kami perjuangkan pemenuhan tunjangan profesi guru (TPG), pemberian insentif guru, pengangkatan P3K (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja), penataan dan pendistribusian guru, serta program strategis lainnya.

Kepala Madrasah menambahkan bahwa dalam pelaksanaan upacara Hari Guru kali ini beliau memberikan apreasiasi positif kepada para Dewan Galang Pramuka yang telah menjadi petugas upacara HGN dengan penilaian antara 89-92 dari masing-masing tugas. Smoga Action Dewan Galang Pramuka mulai dari pembawa acara, pengibar bendera, pemimpin upacara dll bisa menjadi contoh bagi petugas berikutnya bahkan bisa lebih disempurnakan lagi.

Tak lupa kepala madrasah juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ibu Pembina upacara yang telah sabar mendidik para petugas dan kepada para Dewan Guru dan Staff yang selalu responsif akan segala intruksi ataupun informasi yang setiap saat dan bersifat mendadak.

Kado Dewan Galang Pramuka untuk Bapak Kepala Madrasah
Kado spesial untuk Bapak Ibu Guru ku.
Terkhusus untuk Ibu Wali kelas ku

Momen mengharukan dalam peringatan Hari Guru Nasional tahun ini tatkala semua siswa-siswi mengucapkan selamat dan rasa terima kasih kepada kepala madrasah dan semua Dewan Guru teriring kado-kado dari siswa-siswi untuk semua guru yang ada di MTsN 5 Bojonegoro.

Selamat Hari Guru Kemenag 2022

Team ICT-HUMAS

Silakan Share :